Ketika mencari destinasi wisata tujuan liburan Kamu selanjutnya, pasti terpikirkan dengan Raja Ampat. Tempat wisata di Papua Barat bukan hanya terkenal di masyarakat Indonesia saja namun, sudah mencapai dunia. Coba tanyakan kepada bule, tempat wisata apa yang Mereka tahu di Indonesia. Selain menjawab Bali, pasti para bule itu juga akan menyebutkan Raja Ampat.
Memang harus diakui kalau Raja Ampat sangat bagus tetapi, bagus saja tidak akan cukup untuk menjadi tempat wisata yang terkenal di dunia. Sebenarnya kenapa Raja Ampat bisa sangat terkenal di dunia? Mungkin 5 alasan ini bisa menjawab pertanyaan tersebut.
5 Alasan Raja Ampat Sangat Terkenal
Tokoh Terkenal Banyak Ke Sana
Meski tempat bagus sekalipun jika tidak ada yang mengunjungi maka tidak akan bisa terkenal. Raja Ampat bisa terkenal karena banyak dikunjungi oleh orang dan kemudian diceritakan ke orang yang lain. Efek tersebut pasti akan baik untuk pertumbuhan wisata di Raja Ampat, terlebih lagi kalau tokoh dunia terkenal yang datang.
Sebut saja Presiden Joko Widodo, Pevita Pearce, dan Sergey Brin, Bos dari Google. Ketika para tokoh ini memasang foto Raja Ampat di sosial media Mereka, tentu orang akan mencari tahu tentang Raja Ampat.
Penduduk yang Ramah
Ketika menginap di Raja Ampat, Kamu bisa memilih untuk tinggal di resort atau rumah warga. Kamu tidak perlu takut untuk menginap di rumah warga di sana karena warga di sana terkenal sangat ramah dan baik kepada tamu wisatawan. Dari Mereka, Kamu mungkin bisa mengetahui kehidupan di sekitar Raja Ampat dan juga mengetahui sejarah dari Raja Ampat yang tidak pernah dibagikan di internet.
Atraksi Wisata yang Banyak
Di Raja Ampat, Kamu bisa mencoba snorkeling dan diving. Sebenarnya banyak tempat wisata yang bisa dijadikan tempat diving dan snorkeling. Tetapi di Raja Ampat, tidak hanya diving dan snorkeling saja. Kamu juga bisa mencoba bird watching melihat burung cenderawasih, kemping di pulau tidak berpenghuni, atau mempelajari berbagai kerajinan tangan serta tarian khas di sana.
Pemandangan yang Sangat Indah
Salah satu momen yang paling ditunggu di Raja Ampat adalah ketika hari menjelang malam dan perlahan matahari terbenam. Pemandangan yang Kamu dapatkan akan sangat indah dan tidak pernah terlupakan. Hal inilah yang membuat Raja Ampat sangat terkenal.
Masih Alami
Di Indonesia saat ini sudah banyak pulau dan pantai yang penuh dengan sampah karena wisatawan membuang sampah dengan asal dan masyarakat setempat juga tidak membersihkan. Di Raja Ampat, Kamu tidak akan menemukan sampah tersebut karena tempat ini masih terawat dengan baik dan sangat alami.
Tidak heran Raja Ampat bisa sangat terkenal. Alasan di atas sudah menjelaskan pertanyaan sebelumnya. Indonesia memang tidak pernah kekurangan destinasi wisata yang indah.