Kunjungi 5 Coffee Shop Unik dan Instagramable di Jakarta

Padatnya kota Jakarta, kerap memicu kemacetan yang membuat stress dan emosi memuncak. Demi mengatasi hal itu, banyak warga, baik tua maupun muda, memutuskan untuk istirahat dan minum kopi saja. tidak hanya itu, minum kopi sendiri juga merupakan gaya hidup modern yang sudah melekat di kalangan anak muda kekinian sekarang ini.

Selain karena kopi memiliki rasa pahit yang nikmat tersendiri, kandungan di dalam kopi pun memiliki zat bernama kafein yang mampu melancarkan aliran darah sehingga membuat orang menjadi lebih aktif dan bersemangat. Maka dari itu, kopi bisa menjadi solusi mengatasi stress di tengah-tengah kerasnya kota Jakarta.

Sebab populernya kopi ini, maka banyak pula orang-orang yang mendirikan tempat untuk ngopi ini di Jakarta. Apalagi dengan pesatnya perkembangan teknologi sosial media, maka banyak pula konsep-konsep unik yang didirikan bersama dengan kopi tersebut. Berikut ini, beberapa spot ngopi terbaik yang unik dan instagramable banget di Ibu Kota.

Kedai Kopi Unik dan Instagramable di Jakarta

Kedai Kopi Manyar

Pertama melihat kedai ini dari luar, Kamu akan dibuat bingung, dimana kiranya Kamu bisa menikmati kopi sambil duduk. Namun jangan putus asa dulu, cobalah masuk dan lihat sendiri keadaannya di dalam, sebab di tempat ini, Kamu akan dimanjakan dengan luasnya ruangan yang bisa Kamu tempati. Bahkan di sini, Kamu juga bisa melihat berbagai karya seni yang terpajang di art gallery mereka.

Sambil menikmati pemandangan seni yang mengesankan tersebut, jangan lupa untuk memesan secangkir kopi nikmat sesuai seleramu atau sekedar untuk rekomendasi, kedai manyar sangat terkenal dengan expreso-nya. Kamu bahkan bisa minum kopi, melihat karya seni dan berfoto di tempat yang indah ini. Dijamin, kekacauan akibat Jakarta yang terlalu padat, bisa langsung Kamu lupakan di sini.

Kedai Pigeonhole Coffee

Sekarang, kita akan menuju ke Pigeonhole Coffee, yang merupakan sebuah kedai dengan desain interior yang putih dan perabotan coklat muda. Kemudian di bagian luar, mereka mendominasi dindingnya dengan berbagai gambar-gambar unik sera quote menarik dari berbagai orang. Pokoknya, desain kedai di sini, sangat cocok untuk Kamu yang punya hobi foto-foto.

Sementara untuk luas ruangannya, kedai Pigeonhole dibuat minimalis dengan suasana nyaman untuk ngopi. Kemudian, saat sudah menemukan tempat untuk duduk, cobalah memesan cold brew yaitu minuman yang terbuat dari biji kopi khas Brazil yang bisa Kamu temani dengan makanan lemon cake, quiche, dan croissant. Jadi, lekas datang saja ke Bintaro Raya Sektor 1.

Kedai Giyanti Coffee Roastery

Kedai kopi ketiga yang bisa Kamu datangi untuk menikmati kopi sekaligus suasana unik, yakni hanya di Giyanti Coffee Roastery di Jalan Surabaya No.20, Menteng. Di sini, Kamu bisa menikmati kopi khas Indonesia yang enak dan harum. Kamu bahkan bisa memilih ingin menikmati kopi ini di area outdoor dengan banyak table soccer dan catur atau indoor dengan banyak sofa empuk serta majalah.

Kasi Jempol Yuk!

Klik dibawah ini...

Rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Comment

JejakLiburan.com