6 Kuliner Khas Makassar yang Lezatnya Bisa Bikin Ketagihan

Kota Makassar memiliki deretan wisata kuliner yang sangat memikat. Kulinernya yang begitu unik dan kaya rempah selalu siap memanjakan lidah serta perutmu. Memang ada juga kuliner Makassar yang sangat populer sampai tersebar di seluruh tanah air, seperti es pisang ijo contohnya. Namun, masih banyak sajian khas lainnya yang perlu kamu cicipi, apalagi kalau sedang jalan-jalan di Makassar. Mari simak ulasannya.

Kuliner Makassar dengan Kelezatan Khas yang Menggoda

Coto Makassar

Siapa yang tidak kenal Coto Makassar? Makanan ini merupakan kuliner yang paling khas dari Makassar. Coto Makassar biasa disajikan dengan isi daging yang berkuah kaya bumbu rempah dan rasanya sangat menggoyang lidah. Kamu bisa menyantapnya dengan ketupat atau buras. Kalau di Makassar, warung yang berjualan kuliner ini bertebaran di mana-mana. Kamu tidak bakal susah mencarinya.

Sop Konro

Makanan yang satu ini juga sama-sama berkuah seperti Coto Makassar. Sop Konro menggunakan bahan dasar iga sapi yang dimasak dengan diberi bumbu rempah beraneka ragam, serta kayu manis dan asam Jawa. Ada pula buah kluwak yang digunakan untuk campuran di dalam sop ini. Cita rasa Sop Konro begitu kaya rempah dengan aroma yang khas dan gurih.

Pallu Basa

Memang banyak masakan khas Makassar yang disajikan dengan kuah. Setelah Coto Makassar dan Sop Konro, ada Pallu Basa. Makanan berkuah ini mirip dengan Coto Makassar, baik dari segi bahan, cara memasak dan penyajiannya. Namun, Pallu Basa dimasak dengan menggunakan santan kental serta kelapa parut yang disangrai. Di dalamnya juga ditambahkan telur saat disajikan. Mantap.

Barongko

Kalau yang satu ini adalah jajanan khas dari Makassar. Bahannya merupakan pisang yang dicampur telur, susu bubuk, gula dan garam. Semua bahan tersebut lalu dibungkus dengan menggunakan daun pisang, kemudian dikukus hingga matang. Barongko bertekstur lembut dan rasanya manis serta gurih dengan aroma pisang. Mungkinkah kamu sudah pernah mencobanya?

Pisang Epe

Sama seperti Barongko, sajian ini juga menggunakan bahan dasar pisang. Makanan khas Makassar yang satu ini sangat digemari juga oleh banyak orang. Pisang epe terbuat dari pisang yang dibakar, kemudian di atasnya disiramkan kuah dengan bahan air daun pandan bercampur gula merah dan durian rebus yang kental. Kamu bisa menemukan pisang epe di pinggir jalan, terutama sepanjang Pantai Losari.

Es Pisang Ijo

Minuman es sejuta umat ini sudah terkenal ke seantero negeri. Esnya disajikan dengan pisang kepok berlapis tepung beras yang berwarna hijau, lalu diberi es serut dan siraman sirup warna merah. Es Pisang Ijo memiliki tampilan warna-warni yang menggugah selera. Rasanya yang manis dan gurih dengan es serut dingin, sempurna untuk dinikmati pada siang hari ketika cuaca sedang panas. Segar!

Kasi Jempol Yuk!

Klik dibawah ini...

Rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Comment

JejakLiburan.com