Berkunjung ke Deli Serdang Belum Lengkap Jika Tidak Mencicipi 4 Makanan Ini

Satu Kabupaten yang berbatasan langsung dengan Kota Medan adalah Deli Serdang. Tidak heran jika Kabupaten yang satu ini kerap kali menarik perhatian untuk dikunjungi. Hal ini tentu saja bisa menjadi salah satu agenda kamu yang hobi jalan-jalan. Tetapi semua wisatawan tentu sudah tau bahwa mengunjungi tempat tertentu tidak akang lengkap jika tidak mencicipi kuliner yang ada disana.

Deli Serdang sendiri juga mempunyai kuliner yang siap membuat kamu ketagihan. Bisa dibilang, tidak lengkap rasanya berkunjung ke Deli Serdang tanpa mencicipi racikan masakan ini. Nah, tidak usah berlama-lama lagi, langsung saja simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Ragam Kuliner Deli Serdang yang Sayang Jika Terlewatkan

Udang Tauco Deli Serdang

Nah, kuliner pertama yang bisa kamu coba adalah udang tauco deli serdang yang tentunya sangat menggiurkan. Akan lebih nikmat lagi saat dihidangkan dalam kondisi panas. Menu ini juga menjadi salah satu andalan kuliner di Deli serdang. Tidak heran jika pengunjung yang datang ke Deli Serdang akan selalu mencari tempat terbaik untuk menikmati kuliner andalan ini.

Tidak jauh berbeda dengan namanya, kuliner ini memang dimasak menggunakan Tauco sehingga rasanya khas tauco sekali. Tambahan potongan seperti tomat, kecombrang, cabai hijau dan masih banyak lagi yang lainnya semakin menambah cita rasa nikmat pada makanan ini. Untuk menambah kenikmatannya, tidak jarang kuliner ini dimasak dengan petai dan juga paprika merah agar semakin menarik.

Gulai Masam khas Deli Serdang

Selanjutnya ada gulai masam Deli Serdang yang tidak kalah nikmat. Adapun ikan yang biasanya digunakan dalam pembuatan kuliner ini adalah ikan kerapu maupun ikan patin yang telah dibumbui menggunakan cabai rawit, tomat, dan juga belimbing sayur. Perpaduan rasa yang dihasilkan pun menjadi sangat nikmat. Agar lebih nikmat saat menyantapnya, maka sambal tuk-tuk bisa dijadikan pilihan yang tepat.

Nasi Bakar Sombang

Berikutnya yang tidak kalah juga adalah nasi Sombang. Kuliner yang satu ini memang lebih terkenal di Medan Deli. Tapi saat kamu ke Deli Serdang, kamu bisa menemukan nasi yang nikmat ini. Adapun isian yang menambah kenikmatan nasi bakar ini adalah ikan teri kecil. Rasa asin dan gurih bercampur dengan nasi tentu akan sangat menggugah selera siapa saja yang melihatnya.

Satu hal lagi yang menambah kenikmatan kuliner ini adalah penyajiannya menggunakan ayam mogap disertai juga dengan cabai hijau. Akhirnya selera pun akan semakin meningkat. Nasi dalam kondisi panas sehabis dibakar disajikan dengan amat lezat bersamaan dengan ayam mogap akan cocok sekali dijadikan santapan di saat rasa lapar melanda.

Seafood Bagan Percut

Nah, kuliner yang satu ini tentu sayang jika terlewatkan. Soal pengujung yang datang ke sini memang sudah sering dan ramai sekali. Terdapat warung-warung seafood yang menyediakan sajian olahan laut yang enak dan juga segar. Selain itu, tersedia beragam pilihan menu yang sangat beragam dan bisa disesuaikan dengan selera kamu. Wisatawan juga bisa pergi ke pasar untuk berburu ikan segar disana.

Uniknya lagi, pengunjung bisa mencari ikan di pasar, membelinya, kemudian meminta penjual yang ada di sekitar untuk memasaknya. Menikmati keindahan pantai yang ada disana sambil mencicipi makanan hasil tangkapan bahari tentu saja menjadi hal yang nikmat dan berkesan.

Kasi Jempol Yuk!

Klik dibawah ini...

Rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Comment

JejakLiburan.com