Liburan Di Kota Khatulistiwa? Destinasi Hits Dan Menarik Ini Akan Siap Menyambut Wisatawan

Indonesia terdiri dari banyak pulau dan pegunungan tidak heran jika banyak destinasi wisata yang bisa dikunjungi. Jika Kamu ingin berlibur namun berbeda dengan yang lainnya, coba datang ke Kota Khatulistiwa, mana lagi kalau bukan Pontianak. Kota yang berada di garis khatulistiwa ini mempunyai suhu dan cuaca yang panas.

Meski suhunya panas, banyak destinasi wisata menarik dan mempesona yang dimiliki Pontianak ini. Ada sensasi tersendiri berlibur di kota yang tepat berada di garis khatulistiwa. Apa sajakah destinasi wisata tersebut? Yuk simak beberapa informasi berikut ini.

Destinasi Wisata Menarik Di Kota Khatulistiwa

Tugu Khatulistiwa

Berkunjung ke Pontianak kurang rasanya jika tidak mengunjungi ke ikon yang dimiliki Kota Khatulistiwa ini, apalagi kalau bukan Tugu Khatulistiwa. Destinasi wisata dengan banyak jumlah pengunjung ini merupakan tempat kebanggaan yang dimiliki Pontianak. Disini Kamu bisa berdiri di terik matahari tanpa adanya bayangan tubuh sama sekali.

Pengalaman yang langka dan hanya terjadi di tugu khatulistiwa ini. Untuk menikmati momen ini silahkan kamu datang ke khatulistiwa pada tanggal 21-23 bulan Maret dan 21-23 bulan September pada setiap tahun.

Sinka Island Park

Sinka Island Park merupakan salah satu destinasi wisata di Pontianak yang juga menyediakan banyak destinasi wisata lain di dalamnya. Beberapa destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi di Sinka Island ini seperti kolam renang, kebun binatang pantai indah dan lain sebagainya.

Kebun binatang di Sinka Island mempunyai 64 spesies dengan jumlah binatang sekitar 200 ekor. Sedangkan untuk Pantai Banjau yang ada di Pontianak ini tidak kamu gunakan untuk berenang karena terdiri dari tepi yang bebatuan.

Taman Alun-Alun Kapuas

Tidak lengkap rasanya tidak berkunjung ke Sungai terbesar di Pontianak yaitu Sungai Kapuas. Sungai Kapuas merupakan alat komunikasi umum di Pontianak. Bukann hanya sebagai alat transportasi, Sungai Kapuas juga biasa dijadikan tempat rekreasi keluarga. Tidak heran jika akhir pekan kamu akan melihat keramaian keluarga yang sedang berlibur.

Selain itu kawasan Sungai Kapuas yang sampai 3 hektar ini memiliki Tugu Khatulistiwa, ikon kebanggaan milik Pontianak sang Kota Khatulistiwa. Banyaknya kapal penyeberangan juga menambah keindahan Sungai Kapuas.

Masjid Jami Pontianak

Ketika berada di Pontianak sempatkan lah beribadah di Masjid Jami Pontianak. Masjid tersebut merupakan saksi buta ter bentuknya Kota Pontianak. Keraton Kadriah yang terletak 200 meter dari masjid ini juga menjadi saksi buta.

Sekitar 1500 jamaah bisa ditampung Masjid Sultan Syarif ini. Kemegahan masjid terlihat dari 4 pilar yang terbuat dari kayu berlian berdiameter 0,5 untuk penyangganya. Di dekat masjid juga terdapat pasar tradisional yang bisa kamu kunjungi.

Sebagai salah satu kota berpengaruh di Indonesia tentu membuat banyak destinasi wisata yang disiapkan untuk menyambut para wisatawan. Terlebih lagi dengan ikon Garis khatulistiwa-nya. Berlibur di Kota Pontianak akan memberikan sensasi tersendiri yang tidak akan dijumpai di daerah manapun di Dunia.

Kasi Jempol Yuk!

Klik dibawah ini...

Rata-rata 0 / 5. Vote count: 0

No votes so far! Be the first to rate this post.

Leave a Comment

JejakLiburan.com